Mengunci Folder Tanpa Program di XP dengan Mudah

Bookmark and Share
Mungkin tak jarang kita memiliki file atau folder yang berisi hal-hal penting yang anda tidak mau isinya diketahui oleh orang lain. Berikut ini cara simple untuk mengunci folder rahasia anda tanpa harus menggunakan program-program khusus.

Langkah Pertama:
  • Masuk Explorer/My Computer.
  • Pilih Tools-->Folder Options-->View
  • Kemudian hilangkan tanda cek/centang pada kotak use simple file sharing (recommended).
  • Apply dan Ok.
Langkah Kedua:
  • Pilih/Buat Folder yang ingin dikunci (contoh : New Folder).
  • Kemudian klik kanan folder tersebut, pilih Sharing and Security dan pilih tab security.
  • Beri tanda centang pada deny disemua kotak yang ada dibawah.
  • Apply dan Ok.
Folder anda telah terkunci dan untuk membuka folder yang telah terkunci, anda tinggal mengulangi langkah kedua dan mengganti centang ke allow.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar